Di tengah cerah yang tiba-tiba mendung
Aku tiba-tiba sadar
Bahwa kita lahir secara tiba-tiba
dituntut untuk sesuatu secara tiba-tiba
bahkan kita akan bingung
kenapa kita bisa tiba-tiba ada
di dunia ini dengan tuntutan-tuntutan
yang juga ada secara tiba-tiba sebelumnya
dan kita tidak akan tahu tiba-tiba apa lagi
yang akan terjadi pada hidup
karena kita tidak bsa memegang hidup secara penuh
Dunia ini penuh ketibatibaan
Bukankah kita tidak pernah berharap untuk ada di dunia ini?
Semua terjadi secara tiba-tiba
Bahkan aku pun
Menulis puisi ini dengan tiba-tiba