Tebal: 55 Halaman
Terbit: 11 Agustus 2015
Aktor bukanlah pekerjaan yang hanya bisa menghibur masyarakat melalui layar, karena apa yang diberikan melalui layar tersebut lah kebaikan bisa tersalurkan.
Robin Williams merupakan aktor film yang paling memberiku banyak inspirasi, tentu saja, melalui semua film-filmnya. Apalagi karena somehow ia memiliki suatu aura yang bisa membuatku terkagum setiap kali mendengarkan tiap kata-katanya. Aku mungkin kurang mengenal Williams sebagai Williams, tapi aku mengenal dia sebagai Ronan Keating, Adrian Corouner, Sean McGuire, Lance Clayton, dan berbagai sosok lainnya pada tiap film yang berbeda. Dan dari tiap sosok itu, aku selalu bisa menemukan sebuah pembelajaran berharga mengenai bagaimana hidup sepenuhnya.
Maka untuk mengenang satu tahun kematiannya, dan juga untuk mengingat dan menghargai semua yang telah ia berikan, aku buat booklet ini berisi review beberapa film yang ia mainkan. Walaupun sederhana, sesungguhnya kata-kata adalah yang terbaik yang bisa ku berikan sebagai manusia berakal.
(PHX)